Baca Resep Lainnya
Daging Masak Daun Jeruk |
Aroma daun jeruk pada masakan ini memang menggugah selera makan. Segar, renyah, dan harum terlintas saat menggigit daging masakan ini.
Ayo dicoba masakan ini !
Dalam resep ini untuk : 4 porsi
Waktu pengerjaan : 50 menit
Tingkat kesulitan memasak : Mudah
BAHAN UTAMA
400 gram daging has dalam (utuh)
3 sdm minyak goreng
3 siung bawang putih, memarkan
4 batang serai bagian putih, iris halus
15 lembar daun jeruk
100 gram bawang bombay, iris persegi 2x3 cm
1/4 sdt garam
1 sdm kecap ikan
2½ sdm gula merah
3 buah cabe merah, buang biji, iris melintang 1/2 cm
100 ml santan instant, campur dengan 400 ml air
1½ sdm air asam jawa pekat
200 gram tomat, belah menjadi empat
1 sdm daun ketumbar cincang
CARA MEMASAK
1. Iris melintang tipis daging, bila perlu simpan dulu daging utuh dalam freezer hingga kaku agar lebih mudah dipotong, sisihkan.
2. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang putih, serai, dan daun jeruk, aduk hingga harum. Masukkan bawang bombay, aduk dan masak hingga layu. Tambahkan garam, kecap ikan, gula, dan cabe, aduk.
3. Masukkan irisan daging, aduk hingga daging berubah warna. Tuangkan santan, masak hingga mendidih, kecilkan apinya, teruskan memasak selama 20 menit hingga kuahnya agak mengering.
4. Tambahkan air asam jawa, tomat, dan daun ketumbar, aduk dan teruskan memasak selama 5 menit, angkat.
5. Pindahkan masakan ke dalam wadah saji, hidangkan bersama nasi putih.
Selamat mencoba resep ini !
0 komentar :
Post a Comment