temukan resep
MASAKAN JAJANAN
favorit anda disini !
Beranda » , , , » RESEP INTERNASIONAL AYAM MASAK ALA PEMBURU ITALIA

RESEP INTERNASIONAL AYAM MASAK ALA PEMBURU ITALIA

Baca Resep Lainnya

Ayam Masak Ala Pemburu Italia.

Masakan ini sebenarnya diberi nama Cacciatore Chicken. Kata cacciatore (diucapkan [katt?ato?re] berarti "pemburu" dalam bahasa Italia. Jadi maksudnya masakan ini adalah makanan cepat saji bagi para pemburu di Italia, dengan bahan utama ayam atau kelinci, yang diperkaya dengan bawang, rempah-rempah, biasanya tomat, dan
paprika.

Wah patut dicoba juga masakan cepat saji ala Italia ini ya !


Resep ini untuk : 2 porsi
Lama memasak : 30 menit
Tingkat kesulitan memasak : Mudah

BAHAN UTAMA
200 gram fillet paha ayam
125 ml kaldu ayam
200 gram tomat, seduh air mendidih
50 gram bawang bombai, cincang
75 gram paprika hijau, iris persegi 2 x 2 cm
2 siung bawang putih, cincang
3 sdm minyak zaitun, bisa digantikan dengan minyak goreng
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 sdm pasta tomat*
½ sdt basil kering, bisa diganti dengan daun jintan atau dengan sedikit daun kemangi iris, walau beda rasa.
1 sdt gula pasir
½ sdt garam
1 sdt air jeruk lemon
Peterseli cincang untuk taburan, bisa diganti dengan sedikit daun seledri, walau berbeda rasa.

CARA MEMASAK
1. Iris fillet ayam ukuran 1 x 4 x 5 cm, olesi dengan garam dan merica hingga rata. Sisihkan selama 15 menit.

2. Kupas kulit tomat, belah menjadi dua bagian, buang bijinya, kemudian cincang. Campur bersama pasta tomat, aduk, sisihkan.

3. Panaskan 2 sdm minyak zaitun dalam wajan, masukkan ayam, aduk hingga berubah warna, angkat, tiriskan, sisihkan.

4. Tumis bawang putih dengan sisa minyak hingga harum. Masukkan bawang bombay, aduk hingga agak layu. Tambahkan tomat, masak hingga cairannya berkurang, kecilkan api.

5. Masukkan ayam tumis, tuangkan kaldu. Tambahkan basil, gula, dan garam. Teruskan memasak hingga kental, masukkan paprika, tambahkan air jeruk lemon. Masak hingga semua bahan cukup matang, angkat.

6. Taburi peterseli cincang. Hidangkan dengan pasta, nasi, atau kentang ongklok.

TIPS
*Pasta tomat adalah hasil pengolahan dari sari buah tomat yang dimasak hingga kental dan hasil akhirnya berbentuk pasta. Ini tersedia di supermarket atau mall, yang telah siap pakai dalam kemasan kaleng.



Selamat menikmati masakan ala pemburu italia ini ya !
Print Friendly and PDF
BAGIKAN

Selamat Memasak !

0 komentar :

Post a Comment