Baca Resep Lainnya
Acar Telur. |
Masakan ini berasal dari Banjarmasin. Lumayan unik masakan ini. Dari namanya, maupun dari kombinasi bahan yang dipergunakan. Telur kok diacar.
Tapi ini pasti enak dan segar, karena itulah jadi favorit. Yuk kita buktikan dengan memasaknya sesuai resep berikut !
Resep ini untuk : 2 porsi
Lama memasak : 30 menit
Tingkat kesulitan memasak : Mudah
BAHAN UTAMA
5 butir telur, rebus, kupas kulitnya
5 butir bawang merah, iris halus
5 siung bawang putih, haluskan
6 buah cabe hijau, iris tipis
150 ml air
1 sdt garam
½ sdt gula pasir
½ sdt cuka makan
50ml minyak goreng untuk menumis.
CARA MEMASAK
1. Panaskan minyak goreng dan tumis bawang putih halus, masak sampai harum.
2. Tambahkan ke dalam wajan bawang merah, cabe hijau, masak sampai matang.
3. Masukkan telur rebus, air, garam, gula pasir, dan cuka makan.
4. Masak sampai kuah mengental dan bumbu meresap, Sajikan hangat.
Gampang memasak acar telur ini !
Semoga bermanfaat dalam kehidupan anda sehari-hari !
0 komentar :
Post a Comment